Saturday, June 11, 2022

TATA IBADAT PEMBERKATAN PERTUNANGAN KATOLIK TANPA KOMUNI

 

TATA IBADAT SABDA

IBADAT PEMBERKATAN PERTUNANGAN

TANPA KOMUNI

 

1. LAGU PEMBUKAAN

P:   Saudara-saudari, seluruh keluarga dan hadirin yang terkasih. Pada hari ini kita berkumpul di rumah keluarga Bapak DIUS KOLORUANTO, dalam ibadat pertunangan MARINA DETA dan SIMON . Kita berdoa, memohon kepada Tuhan, supaya cinta mereka bersemi, direstui dan diberkati. Semoga cinta mereka akan bermuara pada sakramen perkawinan Suci. Untuk itu, marilah kita buka ibadah kita ini dengan lagu pembukaan.

 

2. TANDA SALIB

P :   Dalam nama Bapa dan Putra dan Roh Kudus

U:   Amin

 

3. SALAM PEMBUKA

Pemandu/Pengantar (P) mengucapkan/menyayikan salam berikut dengan tangan tertutup:

P:   Semoga kasih karunia Tuhan kita Yesus Kristus, cinta kasih Allah, dan persekutuan Roh Kudus selalu bersertamu….

U:   Dan sertamu juga

4. KATA PEMBUKA (berdiri)

P: Saudara – saudari sekalian, pada ibadat ini, kita mau mengucap syukur kepada Tuhan atas penyertaan dan perlindungannya bagi istri pak Dius Kolorianto yang telah melahirkan dan anaknya terlahir dengan aman selamat. Kita juga berdoa dan mohon berkat bagi usaha pak Dius Kolorianto supaya kedepannya menjadi maju dan sukses. Dan tidak lupa juga kita memohon berkat atas pertunangan MARINA DETA dan SIMON. Menurut ajaran Gereja Katolik, pertunangan bukanlah suatu janji atau sumpah untuk suatu perkawinan, melainkan suatu proses perkenalan yang lebih mendalam bagi mereka berdua ini. Jika dari pertunangan ini ternyata mereka berdua menemukan sesuatu yang tidak cocok atau memang Tuhan tidak menghendaki mereka ini berjodoh, maka mereka masih bisa membatalkan pertunangannya. Cuman mungkin terkena sanksi hukum adat setempat. Tetapi dari pihak Gereja Katolik, tidak mendapat denda atau hukuman apa pun, karena yang bertunangan masih bebas memilih dengan tanpa keterpaksaan dari pihak manapun juga. Namun demikian kita semua tidak mengharapkan hal itu terjadi. Karena itu kita mohon kepada Tuhan agar berkenan membimbing mereka kearah perkawinan yang bahagia. Kita mohon berkat Tuhan agar mereka saling mencintai, saling menghargai, saling pengertian, dan saling memahami serta mendewasakan diri untuk perkawinan mereka kelak. Maka dari itu, marilah kita mohon ampun kepada Tuhan atas segala dosa kita, agar doa yang kita panjatkan ini berkenan kepadaNya.

 

 

5. DOA TOBAT (berdiri)

P: Tuhan Yesus Kristus, engkau tanda cinta Allah yang menyelamatkan kami. Tuhan kasihanilah kami.

U: Tuhan kasihanilah kami.

 

P: Karena kasihmu, engkau mengorbankan diri bagi kami, Lindungilah kami dari yang jahat. Kristus kasihanilah kami.

U: Kristus kasihanilah kami.

P: Engkau membimbing kami supaya dapat mengasihi Allah dan mencintai satu sama lain. Tuhan kasihanilah kami.

U: Tuhan kasihanilah kami.

 

P: Semoga Allah Yang Mahakuasa mengasihani kita, mengampuni dosa kita, dan mengantar kita ke hidup yang kekal amin

U:   Amin.

 

6. DOA PEMBUKAAN (berdiri)

P. Marilah berdoa

Allah Bapa Yang Maharahim, kasih setiaMu berlimpah kepada kami. Berkenanlah memberkati MARINA DETA dan SIMON yang akan memasuki masa pertunangan ini. Anugerahkanlah kepada mereka berdua niat yang murni, hati yang jujur, dan kasih sejati, agar dapat membangun pribadi yang dapat saling melengkapi. Bukalah hati mereka terhadap sabdaMu, agar usaha mereka membawa kebahagiaan yang sejati. Demi Kristus, Tuhan dan Pengantara kami, yang bersama dengan Dikau dalam persekutuan dengan Roh Kudus, hidup dan berkuasa, kini dan sepanjang segala masa.

U: Amin.

 

7. AJAKAN (berdiri)

P: Marilah kita menyiapkan hati kita, untuk mendengarkan Sabda Allah

 

8. BACAAN PERTAMA

L  : Pembacaan dari surat pertama rasul Paulus kepada umat di Korintus 12:31-13:8a

 

Saudara-saudara, carilah karunia-karunia yang paling baik. Tetapi saya menunjukkan kepadamu suatu jalan yang lebih baik lagi. Sekiranya saya dapat berbicara dalam semua bahasa manusia dan malaikat, tetapi tidak mempunyai cinta kasih, saya seperti gong yang bergaung atau canang yang gemerincing. Sekiranya saya dapat bernubuat dan menyelami segala rahasia dan semua pengetahuan; sekiranya iman saya sempurna sehingga dapat memindahkan gunung, tetapi tidak mempunyai cinta kasih, saya belum apa-apa. Sekiranya saya membagi-bagikan seluruh milik saya, dan bahkan menyerahkan tubuh saya untuk dibakar, tetapi tidak mempunyai cinta kasih, saya tidak beruntung sedikitpun. Cinta kasih itu sabar, murah hati, tidak sombong, dan tidak bertindak kurang sopan. Cinta kasih tidak mencari untungnya sendiri, tidak cepat marah dan tidak mengingat-ingat kejahatan. Cinta kasih tidak bersuka cita atas kelaliman, tetapi ikut bergembira atas kebenaran. Cinta kasih menerima segala sesuatu, percaya akan segala sesuatu, mengharapkan segala sesuatu, sabar menanggung segala sesuatu. Cinta kasih tiada berkesudahan.

L  : Demikianlah Sabda Tuhan

U : Syukur kepada Allah

                     

9. LAGU ANTAR BACAAN

 

 

10. BACAAN INJIL

P  : Tuhan sertamu…

U  : Dan sertamu juga

P  : Inilah Injil Yesus Kristus menurut Santo Yohanes 15:9-12.

U  : Dimuliakanlah Tuhan

 

Pada suatu ketika Yesus bersabda kepada murid-muridNya: “Seperti Bapa mengasihi Aku, demikian pula aku mengasihi kamu. Tinggallah dalam kasihKu. Jikalau kamu menuruti perintahKu, kamu tinggal dalam kasihKu. Aku juga menuruti perintah BapaKu, dan karena itu tinggal dalam kasihNya. Ini Kukatakan kepadamu, supaya sukacitamu menjadi sempurna. Inilah perintahKu, bahwa kamu harus saling mengasihi seperti Aku mengasihi kamu.”

L  : Demikianlah Injil Tuhan

U : Terpujilah Kristus

 

11. HOMILI / KHOTBAH (duduk)

Di dalam Alkitab, ada tiga langkah yang harus diambil orang Yahudi untuk menikah. Keluarga dari kedua pihak harus menyetujui persatuan itu, kemudian sebuah pernyataan umum disampaikan. Setelah itu, pasangan itu bertunangan. Pada akhirnya, mereka dinikahkan secara resmi dan mulai hidup bersama. Sayangnya, seringkali masyarakat jaman sekarang tidak menekankan betapa seriusnya pertunangan seperti jaman dahulu. Ketika pasangan Yahudi bertunangan pada jaman Alkitab, mereka telah diikat oleh kontrak yang hanya dapat diputus oleh kematian atau perceraian.

Seorang Kristen yang sedang mempertimbangkan pernikahan perlu menyadari betapa seriusnya komitmen ini dan jangan memasukinya dengan sembrono. Allah memaksudkan pernikahan sebagai komitmen seumur hidup, bukan kondisi sementara. Alkitab berkata demikian mengenai pernikahan: "Sebab itu laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya dan bersatu dengan isterinya, sehingga keduanya itu menjadi satu daging. Demikianlah mereka bukan lagi dua, melainkan satu. Karena itu, apa yang telah dipersatukan Allah, tidak boleh diceraikan manusia" (Markus 10:7-9).

Orang Kristen perlu memastikan bahwa mereka benar-benar mengenal calon pasangan hidup mereka sebelum bertunangan.

Peran hidup orang Kristen bagaikan Allah yang sedang mengemudi kendaraan dan mereka bagaikan penumpang. Ia ingin menjadi bagian dari tiap aspek kehidupan kita, termasuk siapa yang akan kita nikahi. Mempunyai pengertian yang jelas akan Firman Allah dan mengembangkan hubungan pribadi dengan-Nya melalui doa, serta tunduk kepada arahan Roh Kudus adalah langkah utama dan terpenting dalam mencari kehendak-Nya. Saran kencan dan pertunangan dunia hanya boleh dipertimbangkan dari sudut pandang Allah dalam Alkitab. Jika kita mencari kehendak-Nya dalam segala yang aspek kehidupan kita, Ia akan mengarahkan jalan kita (Amsal 3:5-6).

 

12. WEJANGAN ATAU NASEHAT SINGKAT (duduk)

P: Bapak ibu saudara saudari terkasih,  mari kita dengarkan nasehat singkat dari bapak/ibu atau wali dari MARINA DETA dan SIMON untuk langkah hidup mereka dimasa pertunangan ini. Kami persilahkan...

13. PEMBERKATAN CINCIN PERTUNANGAN(berdiri)

P: Bapak, Ibu, saudara-saudari yang terkasih. Cincin-cincin yang akan saling diserahkan oleh  MARINA DETA dan SIMON merupakan ungkapan cinta mereka. Kita berharap, hubungan keduanya ini akan terus berlanjut ke jenjang yang berikutnya,  yaitu hubungan cinta dalam sakramen perkawinan.

U: Amin

P: Marilah Berdoa:

Tuhan Allah, sumber segala cinta kasih. Karena penyelenggaraanMu, dua orang muda ini dapat saling bertemu. Dan akan memasuki masa pertunangan dan mempersiapkan diri untuk Sakramen Perkawinan.

Kami mohon, Berkatilah kedua cincin ini, sebagai lambang niat suci, hati yang jujur, dan kasih yang murni. Agar saudara-saudari yang memakainya selama bertunangan ini, saling belajar mengenal, dijauhkan dari hawa nafsu tak teratur, membangun persaudaraan yang suci murni, saling merhargai dan saling mengasihi dengan kasih sejati. Demi Kristus, Tuhan kami.

 

U: Amin.

 

Kemudian P memerciki cicin-cincin dengan air suci. Sambil mengucapkan “Dalam nama Bapa, Putra dan Roh Kudus, Amin

 

P: Semoga Tuhan sumber segala cinta, memberkati cita-cita yang sekarang mereka nyatakan.

U: Amin.

 

14. JANJI PERTUNANGAN

P: Mari kita dengarkan bersama-sama, janji pertunangan MARIA DETA dengan SIMON, Sekaligus pemasangan cicin pertunangan secara bergantian oleh orang tua atau wali dari pasangan masing-masing. Kami persilahkan..

 

PUTRI

Saya, MARINA DETA berjanji dengan sungguh-sungguh, sekiranya sesuai dengan kehendak Tuhan, menerima SIMON sebagai tunangan saya. Selama masa bertunangan ini, saya akan mempersiapkan diri saya, dan membantu tunangan saya, untuk membangun keluarga yang kudus, seturut teladan keluarga nazaret, menurut tata cara gereja katolik: satu pria dengan satu wanita, tak terpisahkan seumur hidup. Demikianlah janji saya. Semoga allah tritunggal yang mahakudus memberikan berkat dan tuntunan. Semoga Bunda Maria dan Santa Veronica membantu dengan doa-doa mereka, agar janji saya ini sungguh terlaksana. Amin

 

PUTRA

Saya, SIMON berjanji dengan sungguh-sungguh, sekiranya sesuai dengan kehendak Tuhan, menerima MARINA DETA sebagai tunangan saya. Selama masa bertunangan ini, saya akan mempersiapkan diri saya, dan membantu tunangan saya, untuk membangun keluarga yang kudus, seturut teladan keluarga nazaret, menurut tata cara gereja katolik: satu pria dengan satu wanita, tak terpisahkan seumur hidup. Demikianlah janji saya. Semoga allah tritunggal yang mahakudus memberikan berkat dan tuntunan. Semoga Bunda Maria dan Santa Veronica membantu dengan doa-doa mereka, agar janji saya ini sungguh terlaksana. Amin

 

Kemudian orangtua/wali pihak lelaki memasang cincin kepada tunangan wanita, kemudian orangtua/wali pihak wanita memasang cincin kepada tunangan pria.

 

Kemudian pemimpin upacara memberi pesan:

 

P: Terimalah dan rawatlah baik-baik hadiah yang saling anda berikan, agar yang kalian janjikan dengan lambang pemberian ini, pada waktunya dapat kalian laksanakan.

 

U. Amin

 

15. LAGU SELINGAN

 

16. DOA UMAT

P : Saudara-saudari, marilah kita berdoa bagi Pasangan Pertunangan  ini:

 

K: Semoga Tuhan menganugerahkan berkat dan rahmat berlimpah bagi kedua anak kami yang kini mempersiapkan diri menuju perkawinan. Marilah kita mohon .....

U. Kabulkanlah doa kami Ya Tuhan.

 

K: Semoga Tuhan membimbing kedua hambanya ini agar selama masa persiapan dapat membangun hubungan yang jujur, ikhlas dan bertanggung jawab. Marilah kita mohon .....

U. Kabulkanlah doa kami Ya Tuhan.

 

K: Semoga Tuhan membantu mereka bila mereka dihantui rasa takut dan cemas, bimbang dan ragu, serta kesulitan lainnya selama masa persiapan ini. Marilah kita mohon .....

U. Kabulkanlah doa kami Ya Tuhan.

 

K: Semoga Tuhan memberkati sahabat-sahabat mereka yang dengan gembira mengantar keduanya memasuki masa ini. Marilah kita mohon .....

U. Kabulkanlah doa kami Ya Tuhan.

 

K: Ya Tuhan, Semoga Kami para orang tuanya dengan penuh kasih saya membantu dan membimbing keduanya selama masa persiapan ini. Marilah kita mohon .....

U. Kabulkanlah doa kami Ya Tuhan.

 

P: Kita berdoa bagi Istri dan anak pak dius kolorianto, semoga mereka berdua dalam penyertaan dan lindungan tuhan, dan anak yang dilahirkan bertumbuh menjadi anak yang pintar dan sehat, patuh pada orang tuannya dan takut akan Tuhan. Marilah kita Mohon....

U. Kabulkanlah doa kami Ya Tuhan.

 

P: Kita berdoa juga bagi usaha dan pekerjaan pak Dius Kolorianto saat ini. Semoga Tuhan memberkati usaha dan pekerjaannya. Semoga imannya akan Tuhan tetap teguh. Semoga ia selalu mendengarkan suara Tuhan dalam setiap usaha dan pekerjaannya, agar mendatangkan keberhasilan yang membahagiakan banyak orang.

 

P: Demikianlah ya Tuhan, doa-doa yang kami haturkan kepadaMu, Kami satukan dengan doa yang engkau ajarkan sendiri kepada kami....

 

17. BAPA KAMI (berdiri)

P : Bapa Kami…………….

U : yang ada disurga, dimuliakanlah namaMu, datanglah kerajaanMu. Jadilah kehendakmu, Di atas bumi seperti di dalam surga. Berilah kami rejeki pada hari ini, Dan ampunilah kesalahan kami, seperti kamupun mengampuni yang bersalah kepada kami, dan janganlah masukkan kami ke dalam percobaan, Tetapi bebaskanlah kami dari yang jahat. Amin.

 

18. DOA PENUTUP (berdiri)

P : Ya bapak, jadilah selalu kehendakMu, sebab itulah satu-satunya pedoman hidup kami. Semoga hubungan kasih yang sudah dimulai dalam diri MARINA DETA dan SIMON akan berjalan sesuai dengan kehendak-mu. Bantulah mereka supaya dengan jujur dan ikhlas dapat saling menerima, saling mengasihi, saling menghargai satu sama lain, dan akhirnya menemukan keutuhan cintanya dalam Engkau. Sebab Engkaulah Tuhan dan pengantara kami, kini dan sepanjang masa.

U : Amin

 

19. BERKAT PENUTUP (berdiri)

P  :   Tuhan sertamu

U  :   Dan sertamu juga

P  :   Semoga cinta yang bersemi dalam hati saudara berdua diberkati Tuhan, dan semoga kita sekalian yang hadir di sini dilimpahi berkat Allah yang mahakuasa:

 

P  :   Dalam nama Bapa, dan Putra, dan Roh Kudus

U  :   Amin

 

P  :   Anggota keluarga, saudara-saudariku sekalian, dengan ini doa bagi MARINA DETA dan SIMON sudah selesai. Marilah kita pulang dalam damai Tuhan.

U  :   Syukur kepada Allah

P  :   Marilah pergi, kita diutus.

U  :   Amin

 

20. LAGU PENUTUP

 

 

__________ Selesai __________

No comments:

Post a Comment